Klik Sehat Cantik

Kumpulan lengkap aneka artikel pengetahuan seputar direktori kesehatan dan kecantikan yang bermanfaat

Tips Perawatan Wajah dengan Es Batu

Banyak diantara kita yang tak henti-hentinya mencari metode perawatan wajah yang efektif, sekalipun caranya tergolong ribet dan mengeluarkan banyak biaya. Namun banyak pula diantara kita yang tidak menyadari bahwa ada sebuah cara sederhana yang bisa dilakukan untuk merawat penampilan wajah.

Perawatan wajah bisa dilakukan dengan memanfaatkan bahan yang murah dan praktis, yaitu es batu. Penggunaan dari es batu ini bisa diterapkan langsung pada bagian wajah untuk menambah kilau serta melancarkan sirkulasi darah pada area wajah. Selain itu, perawatan dengan menggunakan es batu juga bisa melawan efek dari penuaan dini.

Siapkanlah es batu dan tisu secukupnya, lalu bungkuslah es batu tersebut dengan menggunakan tisu. Setelah itu, oleskanlah pada wajah Anda dengan memberi gerakan melingkar dan pastikan pula bahwa es batu dapat menyentuh kulit wajah Anda.

Sangat disarankan untuk melakukan metode ini pada pagi hari sebelum Anda mandi dan sebelum Anda menerapkan krim atau sabun pencuci wajah. Selain itu, pastikan pula bahwa wajah Anda telah bersih sebelum melakukan perawatan ini.

Perawatan Wajah dengan Es Batu

Namun sebelum melangkah lebih jauh, perlu bagi Anda untuk mengetahui khasiat dan manfaat apa saja yang bisa didapatkan dengan melakukan perawatan seperti ini.

Memijat Wajah

Khasiat pertama yang bisa didapatkan dari facial es batu adalah membantu untuk memijat kulit wajah secara tepat. Anda akan merasakan kulit yang lebih kencang dengan segera ketika melakukan perawatan jenis ini. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, manfaatkanlah es batu untuk merawat wajah Anda sebanyak 2 kali seminggu agar bisa terlihat apakah memang memberi hasil pada kulit Anda atau tidak.

Mengatasi Jerawat

Es batu bisa membuat pori-pori wajah menjadi lebih kecil serta mampu mengatasi jerawat. Apabila perawatan ini dilakukan secara rutin, maka noda hitam dan bekas jerawat juga bisa diatasi. Nah, bagi Anda yang memiliki kulit berjerawat, maka tidak ada salahnya utnuk mencoba facial dengan es batu ini karena minim akan efek samping.

Mengatasi Kulit Merah

Khasiat perawatan wajah dengan es batu selanjutnya adalah untuk mengatasi kulit merah. Ada kalanya kulit seseorang kemerahan dikarenakan efek dari sinar matahari, dan hal ini sendiri tidak bisa dihindari, terutama bagi mereka yang memang memiliki banyak aktivitas di luar ruangan. Salah satu solusi tepat untuk mengatasi kulit kemerahan adalah dengan perawatan menggunakan es batu. Metode ini juga sangat cocok untuk diterapkan bagi mereka yang tinggal di negara bercuaca panas, karena suhu yang panas bisa merusak kulit dan es batu bisa dijadikan sebagai penyelamat.

Melawan Penuaan

Manfaat perawatan wajah dengan es batu yang terakhir adalah meminimalkan kemungkinan munculnya kerutan-kerutan pada wajah Anda. Hal ini sangat dimungkinkan karena es batu dapat meningkatkan sirkulasi darah pada wajah.

Dengan memastikan sirkulasi darah pada wajah berjalan dengan sempurna, maka kulit wajah Anda secara otomatis akan terlihat awet muda. Selain itu, memberikan pijatan lembut dan ringan pada wajah juga bisa membantu untuk meningkatkan aliran darah.


Nah, itulah beberapa keunggulan yang bisa Anda dapatkan dengan facial menggunakan es batu. Selain praktis dan harganya yang murah, metode ini juga masih tergolong alami. Apalagi perawatan yang alami itu terkenal minim akan efek samping, kecuali ika dilakukan secara berlebihan. Anda juga disarankan untuk menggunakan pelembap wajah setelah melakukan perawatan ini.

Semoga informasi mengenai perawatan wajah dengan es batu di atas bisa menjadi tambahan referensi bagi Anda mengenai perawatan wajah secara alami.