Klik Sehat Cantik

Kumpulan lengkap aneka artikel pengetahuan seputar direktori kesehatan dan kecantikan yang bermanfaat

Cara Merawat Wajah dari Kulit yang Berminyak

Pada dasarnya, setiap manusia memiliki jenis kulit yang berbeda-beda, sehingga dibutuhkan penanganan dan perawatan yang berbeda-beda pula.

Bagi mereka yang memiliki jenis kulit yang sehat, mungkin mereka tidak akan menemui banyak masalah terhadap kulitnya. Jenis kulit seperti ini hanya membutuhkan perawatan ringan agar bisa tetap terjaga kebersihannya.

Namun bagaimana dengan mereka yang memiliki jenis kulit berminyak? Selain dengan kondisi wajah mereka yang tidak enak dilihat, jenis kulit seperti ini juga sangat rentan terhadap berbagai masalah, terutama jerawat.

Cara Merawat Kulit Berminyak

Nah, bagi Anda para wanita yang memiliki jenis kulit berminyak, Anda tidak perlu berkecil hati. Pasalnya, wanita dengan jenis kulit seperti ini tetap bisa tampil cantik asalakan memperhatikan beberapa hal:

Perhatikan Wajahmu

Perlu diperhatikan bahwa kadang ada beberapa bagian dari wajah kita yang tidak berminyak. Maka dari itu, perlu untuk mengenal bagian mana saja dari wajah Anda yang memproduksi minyak secara berlebihan.

Perawatan terhadap wajah yang berminyak sering mengalami kegagalan ketika Anda tidak memperhatikan hal seperti ini. Apabila hanya daerah 'T' yang berminyak, maka jangan memberi kosmetik untuk kulit berminyak ke seluruh wajah Anda. Akhirnya, daerah yang lain bisa menderita karena penggunaan kosmetik tersebut.

Penggunaan Kosmetik

Sangat penting untuk memperhatikan penggunaan dari kosmetik serta cara Anda dalam menggunakannya. Akan sangat berbahaya jika hal ini Anda lakukan secara asal. Sebaiknya pilihlah kosmetik yang memang dirancang khusus untuk kondisi kulit berminyak. Akan lebih baik lagi jika produk kosmetik tersebut cocok untuk kulit yang sensitif karena bisa membantu untuk mengatasi iritasi.

Selain itu, cara merawat kulit berminyak selanjutnya adalah dengan menggunakan pelembap wajah yang memang sangat diwajibkan. Penggunaan pelembap bertujuan agar bisa mengontrol produksi dari minyak di wajah. Apabila tidak seluruh bagian wajah Anda berminyak, maka berilah pelembap hanya pada bagian yang berminyak saja. Sedangkan untuk bagian normal, cukup beri dengan pelembap untuk kulit normal saja.

Perlu untuk diperhatikan bahwa penggunaan kosmetik pada kulit berminyak sebaiknya dilakukan saat wajah sudah berada dalam kondisi yang bersih dan kering. Pasalnya, kulit yang basah hanya akan membuat kosmetik tidak menempel secara sempurna. Kulit yang kurang bersih juga bisa memicu munculnya jerawat serta merusak pori-pori kulit.

Menjaga Kebersihan Wajah

Menjaga kebersihan wajah merupakan hal yang harus dan wajib untuk kulit bermianyak. Apalagi kulit yang berminyak memang sangat cepat kotor karena pengaruh dari debu dan kotoran sehingga harus sering dibersihkan. Membersihkan wajah itu sendiri tidak harus selalu menggunakan pembersih kosmetik, cukup dengan menggunakan air bersih dan langsung dikeringkan. Selain itu, pastikan pula agar tidak menyentuh wajah Anda dengan tangan yang kotor atau melakukan kontak dengan benda-benda yang tidak terjamin kebersihannya.

Perawatan Khusus

Cara merawat kulit berminyak yang terakhir adalah dengan melakukan perawatan khusus pada waktu tertentu, seperti facial atau scrub. Perawatan seperti ini lebih bertujuan untuk menjaga kebersihan kulit serta membautnya menjadi lebih sehat.

Bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan perawatan di salon, Anda bisa melakukan perawatan khusus ini di rumah. Caranya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami seperti jeruk atau mentimun sebagai bahan facial atau scrub.

Anda bisa menyediakan 1 buah timun lalu belah menjadi 4 bagian memanjang. Setelah itu, cacah bagian dalam yang memiliki biji. Gosokkanlah langsung pada wajah Anda yang sebelumnya sudah dibersihkan. Biarkan sekitar 10 hingga 15 menit lalu bersihkan menggunakan air hangat dan lap menggunakan handuk bersih. Terakhir, Anda bisa menggunakan pelembap.

Sangat penting untuk tidak menggunakan kosmetik setelah Anda melakukan facial atau scrub. Biarkanlah wajah Anda beristirahat untuk beberapa waktu.


Sekian tips dan cara merawat kulit berminyak yang sekiranya bisa menjadi referensi bagi Anda yang memiliki jenis kulit seperti ini.